Sebagai salah satu hero petarung marksman, Roger memang sangat tepat untuk dijadikan sebagai pilihan. Untuk itu, dibutuhkan kemampuan dalam penguasaan hero petarung marksman satu ini di game online Mobile Legends.
Bagi Anda yang belum andal atau bahkan masih awam dengan hero Roger satu ini, panduan kali ini mungkin bisa membantu Anda.
Mengenal Roger Sang Pemburu Serigala
Di game online Mobile Legends, Roger diperkenalkan sebagai Pemburu Serigala paling mengerikan di kalangan hero lain. Karena dendam kesumat yang belum tersalurkan, Roger bersumpah untuk menghabisi semua teror dan ancaman dari manusia serigala di seluruh permukaan bumi. Termasuk siapa saja yang mencoba untuk menghalangi keinginannya akan ikut menjadi sasaran.
Selain dikenal sebagai hero petarung, Roger juga dikenal sebagai marksman. Dengan kemampuannya tersebut, membuatnya lebih fleksibel dan juga efektif untuk digunakan di berbagai kondisi.
Baik dari jarak dekat maupun jauh, Roger mampu menguasai mekaniknya dengan sangat baik. Tak ayal, hero fighter satu ini sangat tepat untuk menjadi salah satu pilihan yang luar biasa bagi setiap player.
Jika player mampu memanfaatkan dan menggunakannya dengan baik, Roger bisa memberi peluang besar untuk menebar ancaman di Land of Dawn.
Daftar Skill Roger Sebagai Hero Fighter
Tidak semua hero fighter mempunyai kemampuan yang sama persis, karena sudah dibekali dengan kemampuan khusus dan unik untuk digunakan dalam situasi serta kondisi tertentu. Berikut ini beberapa skill Roger yang harus Anda pahami.
1.Skill Pasif (Full Moon Curse)
Skill ini memungkinkan Anda untuk merubah Roger dari bentuk manusia menjadi serigala. Selama Roger menjadi sosok manusia, setiap serangan dasar yang dilancarkan mampu memperlambat ruang gerak musuh. Sedangkan saat menjadi sosok serigala, Roger menciptakan kerusakan fisik tambahan para lawan berdasarkan setiap HP lawan yang dinyatakan hilang.
2.Skill Wujud Manusia (Skill Pertama Open Fire)
Kerusakan fisik yang sangat besar bisa dilakukan oleh Roger melalui serangan tembak dengan dua peluru ke arah target yang sudah ditentukan sebelumnya. Dimana tembakan pertama membuat pergerakan musuh menjadi melambat. Sementara tembakan kedua menyebabkan pertahanan fisik lawan menjadi berkurang secara perlahan.
3.Skill Wujud Manusia (Skill Kedua Hunter’s Steps)
Untuk durasi waktu tertentu, Roger mempunyai kemampuan dalam meningkatkan kecepatan serangan dan gerakan. Biasanya skill ini digunakan untuk mengakhiri pertempuran. Anda bisa menggunakannya saat hendak mengejar musuh yang mencoba melarikan diri saat bertarung. Kemudian dengan skill ini Anda juga bisa melakukan rotasi cepat yang berdampak signifikan terhadap kekalahan monster jungler serta perbantuan di tim.
4.Skill Wujud Manusia (Ultimate Wolf Transformation)
Skill Ultimate Wolf Transformation bisa Anda gunakan untuk berubah wujud dari manusia menjadi serigala.
5.Skill Wujud Serigala (Skill Pertama Lycan Pounce)
Dengan skill ini, Roger bisa melompat secara tiba-tiba ke arah target. Tujuan utama dari skill ini memberikan kerusakan besar di lingkungan sekitar lawan. Jika selama menggunakan skill ini Anda mendapatkan assist atau kill, maka akan terjadi pengurangan signifikan terhadap cooldown skill.
6.Skill Wujud Serigala (Skill Kedua Bloodthirsty Howl)
Selama beberapa detik, Roger mampu meningkatkan kecepatan serangan dengan signifikan menggunakan skill ini. Namun perlu Anda pahami, jika sampai ada hero lawan dengan HP renda berada di sekitar Anda, maka hero tersebut akan langsung mendapatkan bonus untuk kecepatan gerakannya.
Tertarik menggunakan hero Roger di game online Mobile Legends オンラインカジノ? Pastikan Anda sudah memahami beberapa skill di atas untuk mendapatkan hasil maksimal di medan pertempuran.